JAMBI - Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi M.Fauzi mengakui dirinya berniat untuk maju pada Pemilihan Bupati Sarolangun. Masa jabatan kepala daerah Sarolangun sendiri akan habis pada Mei 2022.
Saat diwawancara, Fauzi mengakui nantinya akan mengikuti syarat seperti harus mundur dari PNS. "Tapi yang jelas kita akan izin dari gubernur dulu setelah dapat restu baru akan sosialisasi disana, kita ikuti peraturan yang ada," ujarnya (21/1).
Untuk kesiapan dirinya mengakui belum mulai, namun dirinya yakin sudah dikenal terlebih dirinya merupakan putra Sarolangun.
Disinggung terkait, sokongan partai yang akan mendukungnya, ia mengatakan mulai ada namun non formal. "Sudah banyak rata-rata tapi kita belum melangkah kesitu," akunya.
Untuk keyakinannya pada kontestasi mendatang, dia menyebut masih optimis akan mencalonkan diri sebagai cabup dan bukannya cawabup. "Saat ini masih nomor satu (inginnya, red), ngapain nomor dua karena yang megang kebijakan bupati bukan wabup," pungkasnya. (aba)
Incar Jalur Perseorangan, Samiun Siregar Sudah Kumpulkan Delapan Ribu KTP
Pengamat Ini Ungkap Penyebab Diamnya Prabowo, Ternyata Incar Massa Jokowi Demi 2024
Dipindahkan Usai Tolak Divaksin, Ribka PDIP: Lucu Juga Dokter Masa Urus Minyak
Aneh, KPU Batanghari Bangun Kanopi Puluhan Juta Rupiah Tidak ada di Pos Anggaran
Tolak Vaksin, Ribka Tjiptaning: Pak Hasto Marah-marah Sama Saya